Rumah dan kendaraan, dua hal yang tak bisa dilepaskan dalam kehidupan Anda, saya, dan kita sehari-hari. Karena dua benda ini memang sudah jadi kebutuhan pokok kita sebagai makhluk bumi. Rumah apalagi, sudah jadi benda utama kita. Ya, tanpa rumah rasa-rasanya tak tercipta keamanan dalam keluarga, apalagi hal-hal yang sifatnya privasi atau sangat personal sepertinya jadi konsumsi publik.
Siapa sih yang tidak ingin punya rumah
sendiri, meskipun itu berukuran kecil. Apalagi punya rumah sesuai dengan harapan,
rasa-rasanya indah banget dunia. Jauh di lubuk hati paling dalam, saya secara
personal ingin banget punya rumah. Minimal bisa untuk investasi masa depan. Atau
setidak-tidaknya bisa ditempati terlebih dahulu untuk “berteduh” keluarga.
Rumah kecil pun jadi untuk tempat
bernaung kalau belum bisa mendapatkan rumah idaman. Hitung-hitung sembari
menabung untuk mendapatkan rumah yang lebih besar lagi dari sekarang.
Artinya, pertama memang mesti
berhemat-hemat soal pengeluaran. Kedua, saya mesti menabung dan menyisihkan uang dari setiap pekerjaan.
Bisa jadi juga mungkin saya akan kredit untuk jangka waktu tertentu demi rumah
idaman yang jadi impian.
Sejalan dengan rumah, kendaraan pun
begitu. Terkadang ada
keinginan-keinginan yang mesti dipendam dulu demi satu kendaraan yang diidamkan. Kendaraan di zaman sekarang memang sangat-sangat penting. Minimal kini
setiap keluarga punya satu buah kendaraan, baik itu mobil maupun motor.
Dengan punya kendaraan sendiri, waktu
tempuh minimal dapat dipersingkat. Dari sisi
keamanan pun terasa lebih aman dan tentunya nyaman. Privasi dapat terjaga dan terlindung dari
orang-orang jahil tak bertanggung jawab. Kendaraan bukan lagi jadi barang langka di
zaman sekarang, siapapun bisa memilikinya dengan mudah, cepat, dan murah.
Karena produksi yang terus meningkat untuk memenuhi kebutuhan para konsumen.
Mungkin kalau dibandingkan dengan dulu,
kendaraan di zaman sekarang jauh lebih banyak pilihan. Mau motor, mobil, dan
lainnya. Aksesibilitasnya pun sangat mudah dan cukup terjangkau. Kalau dulu,
orang yang ingin pergi ke satu tempat bisa
menghabiskan waktu berjam-jam bahkan berhari-hari. Kini, semuanya dapat
dipersingkat.
Hal itu semua karena kemajuan teknologi.
Zaman yang terus berkembang mengharuskan teknologi pun berkembang dengan pesat
dan mengikuti apa yang diinginkan zaman. Jadi, Anda dan saya tidak bisa mengelak dari
keadaan ini.
Ya, baik rumah dan kendaraan lagi-lagi
menjadi barang penting untuk Anda dan saya. Kehadiran kedunya karena
perkembangan teknologi yang semakin canggih. Tak diragukan lagi, rumah-rumah
zaman kini pun dirancang dengan teknologi canggih, begitu pula kendaraan.
Nah, ngomongin soal
rumah dan kendaraan, saya ada informasi yang bagus dan penting banget
untuk Anda yang ingin punya rumah dan kendaraan idaman. Hal ini pun bisa
disesuaikan dengan bujet yang ada. Pada tanggal 2-4 November antai, akan
berlangusng DRIVE HOME EXPO 2018 yang bertempat di Indonesia Convention Center
(ICE) Serpong, Tangerang. Nah, Drive Home Expo 2018 ini merupakan ajang pameran
yang pertamak kali digelar di Indonesia dan diklaim terbesar se Asia
Tenggara. Kehadiran ajang ini hasil
kolaborasi anara Mobil123.com dengan situs-situs jual beli properti terpercaya,
yaitu Rumah.com.
Di ajang ini bakal digelar deretan
mobil-mobil terbaru juga rumah –rumah idaman
atau yang jadi idaman Anda. Harganya pun dapat disesuaikan dengan isi kantong
pengguna. Nah, pengembang-pengembang properti juga bakal ikut meramaikan ajang
ini. Rencananya juga bakal ada merek-merek dari mobil terkenal yang ambil
bagian di helatan ini.
Jadi, siap-siap saja menunggu kehadiran
Drive Home Expo 2018 yang akan dihelat pada 2-4 November di ICE Serpong Hall
10, Tangerang Banten. Nah, ternyata
untuk Anda yang akan mengikuti test drive punya momen dapetin hadiah.
Hadiahnya pun sangat menarik, berupa TV, Smartphone, juga voucher belanja
bernilai jutaan rupiah. Persyaratan yang diberikan puncukup mudah, hanya upload
foto test drive ke sosmed. Nantinya mobil123.com akan memilih foto terbaik
untuk mendapatkan hadiah.
Jangan sampai ketinggalan update dari
Home Drive Expo 2018 dan Mobil123.com ya gaes.
0 comments:
Post a Comment